Kamis, 13 Juni 2013

Download Jurnal Taylor and Francis lewat Perpusnas RI

tulisan ini untuk teman baikku yang ingin dijelaskan lebih detail mengenai mengunduh jurnal lewat perpusnas setelah dia mendaftar seperti yang di jelaskan di tulisan sebelumnya (mengunduh jurnal lewat pnri)
supaya tidak terlalu panjang, kutuliskan satu-satu caranya. mulai dari favoritku: Taylor and Francis

setelah login di http://e-resources.pnri.go.id kita akan mendapat pilihan penyedia refren di bilah kiri (daftar tulisan) atau di bawah (ikon)

klik saja "Taylor and Francis'
maka akan muncul laman seperti berikut

 

 pilih dan klik salah satu tautan yang ada (di bawah "Browse by subject), misalnya "Education"
 akan muncul laman berikut:


klik (cek) pada bagian "journals"  dan pilih salah satu pilihan di bawah "Education",  -- sebenarnya bisa saja kita pilih-pilih jurnal dengan melihat semua, klik saja angka di bawah daftar jurnal untuk melihat jurnal berikutnya.... ada buanyaaaaaaaaaaaaaaaaakkk...silakan berpetualang.

 jika kita memilih, misalnya "secondary Education" dan pilihan "by subject" diteruskan "science" maka kita akan mendapatkan pilihan jurnal di bilah tengah (sebelah kanan dari yang kita pilih tadi) satu jurnal "studies in science education" seperti berikut ini

silakan klik tautan itu dan kita akan mendapatkan berbagai artikel dari jurnal tersebut. namun mungkin tidak semuanya gratis, tergantung berapa banyak yang dilanggan oleh perpusnas kita tercinta.

Cara lainnya adalah, saat kita masuk ke laman Taylor and Francis, kita langsung mengetik kata kunci  yang kita inginkan di bilah pencarian (search) yang ada di bagian paling atas, seperti ini:


tapi cobalah untuk klik "advanced search" yang ada di paling kanan itu, hingga muncul seperti ini:
 fungsinya adalah kita membatasi pencarian pada apa yang kita bisa unduh saja,
caranya adalah dengan melihat di kolom kiri bagian pilihan paling atas, kita dapat memilih jurnal (journals) atau reference works, nah di bawahnya, pilih pada "only content i have full access to"
baru kemudian ketikkan kata kunci pada form di bawahnya, tidak perlu semua diisi, biasanya kita mencari berdasar judul, maka, isi saja pada "article title"

kita bisa membuat alternatif diengan membuat pilihan di sebelah kanan, tapi sebaiknya tidak perlu merepotkan diri. kalau kita membuat pilihan di kanan, maka klik lah "search" yang ada di kanan, tapi kalau tidak cukup yang ada di kolom kiri saja.
dan... ini dia kita akan melihat hasilnya

...Mannnaaaa?
tak perlu kaget, kita akan mendapati seolah laman tidak berubah, tapi tunggu... scroll down alias geser mouse ke bawah dan kita menemukan daftar artikel yang kita cari, seperti ini
 kita bisa mengunduh dengan cara meng-klik kanan pada tulisan "download full text" hingga muncul ini:


pilih "save link as.." kemudian silakan di save..
selamat mencoba
tuliskan komentar jika ada pertanyaan atau masih bingung

2 komentar:

  1. permisi, saya mau tanya, sekarang tampilan taylor and francis sudah berubah, dan ketika saya klik "get access" malah saya diminta log in, apakah hal tersebut berarti perpusnas tidak berlangganan jurnal tersebut?

    BalasHapus
  2. Mohon maaf menggangu mau minta tampilan jurnal model Taylor

    BalasHapus